Senin, 26 September 2022

Macam-Macam Metode Analisis Data Dan Fungsinya - SunjaID

 

Macam-Macam Metode Analisis Data Dan Fungsinya - SunjaID

SunjaID - Bagi kamu yang hendak melakukan sebuah penelitian, baik untuk tugas akhir, skripsi, dan selainnya, maka wajib mengetahui macam-macam metode analisis data. Metode analisis data memiliki fungsi yang sangat penting dalam menganalisa data.

Fungsi Metode Analisis Data

Dalam menganalisa data, ada banyak metode yang bisa digunakan, masing-masing metode memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Memilih metode yang tepat akan menghasilkan analisa yang tepat pula.

Berbeda tipikal data yang akan dikupas dengan metode analisis, maka beda juga metode yang digunakan dalam menganalisis data tersebut. Oleh karenanya saat ini, banyak sekali macam-macam metode analisis data yang digunakan dalam berbagai penelitian.

Beberapa peneliti menyampaikan bahwa kemampuan dalam melakukan analisis data yang tepat adalah kemampuan yang cukup sulit dikuasai. Butuh kerja keras, kreatifitas pikiran, wawasan yang tinggi, serta jam terbang yang banyak, agar memiliki skill yang mantab dalam menganalisis sebuah data dengan akurat.

Prinsip dari metode analisis data adalah penggunaan secara tepat suatu tahapan atau cara dalam menelaah dan menafsirkan sebuah data, dengan tujuan mendapatkan hasil yang akurat.

Macam-Macam Metode Analisis Data

Secara umum, ada 4 macam metode yang digunakan untuk menganalisis suatu data. Di bawah ini akan dijelaskan macam-macam metode analisis data beserta deskripsi singkat masing-masing metode tersebut.

Metode Analisis Data Kuantitatif

Metode analisis data yang satu ini menitikberatkan pada kemampuan dalam melakukan perhitungan data dengan rumus tertentu agar mendapatkan hasil yang akurat. Penggunaan metode kuantitatif dipengaruhi oleh bagaimana cara mendapatkan datanya.

Cara mendapatkan data yaitu dengan menggunakan kuisioner atau angket dengan hasil data berupa sistem angka. Kelebihan metode ini adalah keakuratan hasilnya bisa terukur karena berbasis angka yang sudah melalui uji statistik.

Metode Analisis Data Kualitatif

Berbeda dengan analisis kuantitatif, pada analisis kualitatif tidak berdasarkan bilangan angka yang bisa dilakukan teknik statistik untuk menganalisasnya. Data pada metode kualitatif lebih kepada data yang bersifat kualitas, seperti jawaban atas pertanyaan apa, mengapa, dan bagaimana.

Sehingga data yang dianalisis dengan metode ini merupakan teks atau narasi tertentu. Dari data ini kemudian bisa dilakukan klasifikasi sesuai dengan kebutuhan. Baru setelahnya dilakukan proses penafsiran atau interpretasi data.

Kelebihan dari metode ini adalah kepada kedalaman pada hasil analisisnya. Keterlibatan subyektifitas dari si peneliti juga menjadi ciri khas dari hasil analisis kualitatif ini. Sehingga meskipun inputnya sama, hasilnya bisa berbeda tiap individu.

Metode Analisis Data Gabungan Kuantitatif dan Kualitatif

Beberapa studi penelitian menggunakan dua metode analisis data sekaligus, baik kualitatif maupun kuantitaif. Kombinasi ini diharapkan bisa saling melengkapi atau memang ada beberapa aspek data yang hanya bisa didapatkan dari metode kualitatif, dan sebagian bisa menggunakan metode kuantitaif.

Beberapa pengamat meyakini bahwa penggunaan dua metode secara bersamaan bisa mendapatkan hasil penelitian yang lebih obyektif, valid, komprehensif, dan reliabel.

Metode Analisis Data Regresi

Jenis terakhir dari macam-macam metode analisis data adalah analisis regresi. Metode ini sebenarnya bisa dibilang bagian dari metode analisis kualitatif. Data yang biasa dianalisis oleh metode ini adalah data yang bersifat kualitatif.

Metode regresi mampu menunjukkan hal-hal yang bisa dioptimalkan maupun dievaluasi dengan melihat tren dari sebuah data kualitatif.

Demikian informasi seputar macam-macam metode analisis data, tentu banyak wawasan yang bisa kamu dalami dengan rajin membaca literatur. Berbagai buku dan jurnal terkait macam-macam metode analisis data di atas tentu sudah banyak dan mudah untuk diakses.

Related Posts