Kamis, 16 Februari 2023

Cara Agar Pemilik WiFi Tidak Bisa Melihat History dari Penggunanya di Komputer ataupun Android Secara Maksimal

 

Cara Agar Pemilik WiFi Tidak Bisa Melihat History dari Penggunanya di Komputer ataupun Android Secara Maksimal

SunjaID - Seperti yang sudah diketahui, umumnya pemilik WiFi bisa melihat history pengguna WiFi-nya. Lalu apakah ada cara agar pemilik WiFi tidak bisa melihat history dari penggunanya di Komputer ataupun Android secara maksimal?

Pertanyaan tersebut pastinya ditanyakan banyak orang karena memang membutuhkan informasinya. Oleh karenanya, pada artikel ini akan diberikan jawabannya secara lengkap. Simak detail berikut untuk mengetahuinya:

Menggunakan VPN

Metode pertama yang bisa difungsikan adalah dengan memanfaatkan VPN. Saat ini aplikasi atau software VPN sudah sangat banyak dan bisa dimanfaatkan dengan mudah oleh penggunanya tanpa perlu bingung.

Dengan memanfaatkan VPN, maka pemilik WiFi tidak akan bisa mendeteksi history penggunanya karena jaringan yang dipakai tidak sama. Jadi semua pencarian akan tidak akan pernah diketahui siapapun karena sudah aman.

Bagi pengguna Android, prosesnya bisa dilakukan dengan aplikasi bernama VPN. Dengan memakai aplikasi ini, maka proses aksesnya akan mudah dan tidak akan membingungkan karena sudah ada menu yang jelas. Berikut cara penggunaannya:

     Unduh terlebih dahulu aplikasi VPN di tempat pengunduhan resmi.

     Kemudian tunggu sistem selesai melakukan proses pemasangan.

     Proses selanjutnya adalah masuk ke aplikasinya.

     Nantinya akan ada menu untuk proses pengaktifan. Pencet saja tombolnya dan ikuti arahan dari sistem.

     Dengan demikian, pengguna bisa langsung melakukan pencarian dengan pengamanan history.

Proses ini memang khusus untuk pengguna Android. Sedangkan untuk pengguna komputer, maka bisa mencoba dengan software VPN lainnya. Tujuan penggunaannya sendiri masih sama sebagai alat untuk mengamankan history.

Karena sudah ada teknologi yang memadai, maka jaringan VPN sudah sangat mudah untuk ditemukan. Pengguna tidak perlu bingung lagi bagaimana cara melakukan pengamanan saat sedang melakukan pencarian hal penting di internet.

Cara agar pemilik WiFi tidak bisa melihat history dari penggunanya di Komputer ataupun Android yang satu ini sangat direkomendasikan. Hal ini dikarenakan baik pengguna Android atau komputer bisa sama-sama mendapat solusi.

Menggunakan Aplikasi Tor Browser For Android

Selain menggunakan VPN, pengguna juga bisa memanfaatkan aplikasi bernama Tor Browser For Android. Namun cara yang satu ini hanya dikhususkan untuk pengguna Android saja sehingga pengguna komputer tidak bisa memakainya.

Pemanfaatan aplikasi ini juga sangat direkomendasikan karena tergolong mudah dan tidak menyulitkan. Penasaran bagaimana cara penggunaannya sampai proses pengamanan history? Untuk mengetahuinya, simak paparan berikut:

     Pertama, unduh dulu aplikasi Tor Browser for Android dan tunggu proses pemasangannya sampai selesai.

     Jika sudah, buka aplikasinya dan pencet tombol "Connect" yang tersedia.

     Untuk proses lanjutannya, pengguna bisa memilih opsi konfigurasi sesuai dengan pilihan yang sudah diberikan.

     Selanjutnya, tunggu sistem sampai menyelesaikan prosesnya.

     Saat sistem selesai, maka pengguna bisa langsung mencari informasi dengan mudah tanpa harus takut historynya diketahui orang.

Dengan memakai aplikasi ini, pengguna bisa menyesuaikan jenis keamanan sesuai dengan kebutuhannya. Selain itu, enkripsi yang ada di dalam aplikasinya sangat berkualitas sehingga tidak menyulitkan pengguna.

Nantinya, segala history akan tersimpan di aplikasi ini tanpa masuk ke data pemilik WiFi. Saat sudah tidak dibutuhkan, maka history-nya bisa dihapus. Opsi ini juga sangat mungkin untuk dijalankan karena sudah ada fiturnya tersendiri.

Memakai Mode Incognito

Pilihan cara ketiga yang juga bisa difungsikan adalah dengan memakai mode incognito. Proses pemanfaatan cara ini bisa dipakai oleh pengguna Android atau pengguna komputer. Prosesnya juga sangat mudah dan simpel.

Mode incognito disebut juga sebagai mode penyamaran. Nyalakan saja mode ini di browser perangkat dan lakukan proses pencarian. Dengan demikian, pemilik WiFi tidak akan tahu apa saja history yang dilakukan secara menyeluruh.

Jika dibandingkan dengan dua metode lainnya, metode ini adalah yang paling mudah untuk dijalankan. Namun jika dilihat dari segi keamanan, maka dua opsi cara di atas jauh lebih aman dan lebih maksimal dalam penyelesaian prosesnya.

Oleh karenanya, sesuaikan saja penggunaan metode ini untuk hal-hal yang memang tidak terlalu rahasia. Sedangkan jika pencariannya sangat rahasia, maka disarankan untuk memfungsikan dua metode yang tertera di atas.

Daftar cara agar pemilik WiFi tidak bisa melihat history dari penggunanya di Komputer ataupun Android tersebut bisa langsung diikuti. Pastikan prosesnya ditelaah dengan baik agar hasilnya sesuai dengan keinginan tanpa ada hambatan.

 

 


Related Posts