Kamis, 11 Mei 2023

Rumah Makan Saung Soreang Wisata Kuliner Bandung yang Patut Dikunjungi

 

Rumah Makan Saung Soreang

SunjaID - Rumah Makan Saung Soreang adalah salah satu tempat makan yang terkenal di daerah Soreang, Bandung, Jawa Barat. Mengusung konsep saung yang merupakan salah satu rumah tradisional Sunda, Saung Soreang memberikan nuansa yang asri bagi pengunjungnya.

Menariknya, rumah makan ini pernah diliput oleh beberapa channel TV nasional, bahkan pernah dikunjungi oleh Presiden RI Joko Widodo. Bagi yang penasaran serta tertarik untuk mengunjungi tempat makan ini bisa menyimak ulasan lengkapnya sebagai berikut:

Lokasi dan Fasilitas Rumah Makan Saung Soreang

Rumah makan ini beralamat lengkap di Jalan Al-Fathu No. 88, Desa Pamekaran, Kec. Soreang, Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat 40912. Lokasi ini terbilang sangat strategis karena dekat dengan pusat keramaian serta berada di jalur wisata.

Apabila pengunjung ingin bertandang ke wisata-wisata di kawasan Ciwidey Bandung, maka bisa mengunjungi Saung Soreang yang hanya berjarak sekitar 16 km dari lokasi wisata. Untuk rutenya sendiri bisa diakses dengan mudah melalui aplikasi Google Maps.

Sementara itu, fasilitas yang ada di Saung Soreang ini tergolong sangat lengkap. Ada area parkir mobil dan motor yang luas, musala, area bermain anak, serta banyak spot-spot yang instagramable.

Kontak dan Waktu Operasional Rumah Makan Saung Soreang

Seperti rumah makan pada umumnya, Saung Soreang memiliki waktu operasional selama tujuh hari dalam seminggu yakni Senin-Minggu dan hanya libur di hari-hari besar tertentu saja. Untuk jam operasionalnya ialah pukul 10.00-21.00 WIB.

Khusus selama bulan Ramadan berlangsung, jam operasional Rumah Makan Saung Soreang berubah menjadi pukul 12.00-21.00 WIB. Jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut terkait reservasi (di luar bulan Ramadan) atau pemesanan online bisa menghubungi kontak berikut:

     WhatsApp: 082117223788

     Instagram: @saungsoreang

     GoFood, GrabFood, ShopeeFood: RM Saung Soreang

Menu Lezat Rumah Makan Saung Soreang

Menu yang ditawarkan di Saung Soreang sangat beragam dan harganya relatif cukup terjangkau di kisaran 4-30 ribuan saja per porsinya. Adapun menu yang menjadi andalan di tempat makan ini adalah masakan khas Sunda, antara lain:

     Nasi Liwet

     Pepes Ayam Kampung

     Ayam Goreng Kampung

     Ayam Penyet

     Ayam Bakar

     Ayam Pejantan

     Bebek Goreng

     Gepuk

     Limpa

     Nasi Putih/Merah

     Sambal Goang Liwet

     Pepes Jamur

     Tahu Tauco

     Aneka olahan sayur/tumis

     Aneka gorengan

Selain menu makanan, tentunya Saung Soreang juga memiliki menu minuman sebagai pendamping wajib untuk melepas dahaga. Berikut beberapa menu minuman yang disediakan oleh rumah makan khas Sunda ini:

     Air putih.

     Coffee Latte.

     Lemon Tea.

     Es Jeruk.

     Es Puter Soreang.

     Es Kelapa Alpukat Jeruk.

     Es Kelapa Cingcau.

     Es Kelapa Muda Gula Aren.

     Es Campus SS.

     Aneka jus buah.

     Aneka minuman kemasan.

Demikian ulasan mengenai Rumah Makan Saung Soreang yang patut dikunjungi. Dengan nuansa alam sekitarnya yang masih asri dan terawat, Saung Soreang ini cocok menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu bersantap di akhir pekan atau saat liburan.

 

Related Posts