Terbungkus Sejarah, Wisata Situ Wanayasa Menyajikan Pemandangan yang Cantik Memukau

Daftar Isi

 

Wisata Situ Wanayasa

SunjaID - Di daerah Purwakarta terdapat Danau yang bernama Situ Wanayasa. Tempat wisata satu ini merupakan salah satu destinasi yang wajib dikunjungi dari banyaknya danau di Purwakarta. Selain keindahannya, danau ini juga memiliki sejarah tersendiri yang melekat hingga kini.

Daya Tarik dari Situ Wanayasa

Destinasi Situ Wanayasa memiliki pesona tersendiri untuk menarik perhatian para pengunjungnya. Dimana hal itulah yang membuat tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan. Adapun pesona atau daya tarik dari tempat wisata ini yaitu:

1. Makam Sejarah

Pada tempat wisata Danau Wanayasa ini terdapat nilai sejarah di dalamnya. Jadi tempat wisata ini sangat cocok dijadikan tempat berlibur edukatif bagi seseorang yang memiliki anak atau cinta akan cerita yang berbau sejarah.

Pada destinasi danau ini terdapat sebuah makam tua yang dilansir miliki tokoh yang bersejarah yang meninggal tahun 1827 silam. Tokoh tersebut adalah salah satu pendiri dari Kabupaten Purwakarta yang memiliki nama RA. Suriawinata.

2. Danau yang Memukau dan Wahana Airnya

Daya tarik yang paling utama pada Dana Wanayasa ini adalah penampakan dari danaunya yang sangat indah dan memukau. Hal itu membuat mata para pengunjungnya termanjakan akan pemandangan tersebut. Air yang tampak kehijauan dan dikelilingi dengan pulau-pulau kecil yang mempesona.

Selain itu, pada destinasi ini juga terdapat wahana air yang bisa dinikmati oleh para pengunjungnya baik itu anak kecil atau juga orang dewasa. Wahana air yang terdapat pada tempat wisata ini contohnya yaitu seperti becak air dan juga rakit.

Lokasi Situ Wanayasa

Destinasi air yang populer di daerah Purwakarta ini terletak di Desa Wanasari, Kec.Wanayasa. Lokasi tersebut berada di kawasan Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Jadi jika sedang berlibur ke daerah Jawa Barat, maka wajib berkunjung ke Danau ini.

Sedangkan untuk jalur menuju ke lokasi danau itu sendiri memiliki jarak tempuh sekitar 23 km jika dari arah pusat Purwakarta. Waktu yang dibutuhkan dari Purwakarta sendiri hingga ke lokasi wisata itu kisaran 50 menitan lamanya.

Jika bingung dengan jalur jalanan yang akan ditempuh untuk sampai pada danau Wanayasa ini, maka bisa menggunakan Google Maps. Dijamin jika menggunakan bantuan aplikasi tersebut akan cepat sampai ditempat tujuan.

Harga Tiket Masuk

Sama halnya dengan tempat wisata lainnya, dimana Danau Wanayasa ini juga akan dikenakan karcis ketika ingin masuk ke dalamnya. Harga tiket masuknya cukup murah yaitu sekitar Rp. 5000/orang. Sedangkan untuk parkir sendiri sekitar 2 sampai 5 ribu rupiah.

Sedangkan untuk waktu kunjung yang diperbolehkan untuk memasuki area Danau Wanayasa yaitu 24 Jam dalam seminggu. Jadi wisatawan bisa melakukan kunjungan kapanpun tanpa adanya batasan waktu yang ditentukan oleh pihak pengelola tempat wisata.

Demikianlah tadi informasi seputar Situ Wanayasa yang menjadi destinasi wajib dikunjungi jika berada di daerah Purwakarta. Selain bisa dijadikan tempat berlibur yang edukatif, namun juga dapat melakukan camping pada tempat wisata satu ini.

 

Posting Komentar